Tak butuh lama Samsung merilis versi HP Android termurah mereka ke Indonesia, ponsel yang diberinama Samsung Galaxy V Plus ini hanya butuh 1 bulan untuk mendarat di Indonesia setelah resmi diluncurkan diluar Indonesia pada Juli 2015. Jika anda sedang menanti-nantikan Smartphone murah dari Samsung maka ini saatnya untuk melihat apa yang diberikan Samsung Galaxy V Plus untuk anda yang berminat membelinya.
Samsung Galaxy V Plus tersedia dengan 2 warna Hitam dan Putih, tampilannya sekilas tidak berubah dari versi ponsel murah lainnya. Yang membuatnya tampil baik adalah ia memakai material plastik yang tidak terlalu licin di genggam dan tidak terlalu berat untuk di bawa. Beratnya hanya 123 gram saja sehingga operasi menggunakan satu tangan sangatlah mudah. Seperti biasa Galaxy V Plus ini dibekali kemampuan dual kamera dan dual sim yang mana kemampuan tersebut adalah hal wajib untuk dibenamkan di setiap Smartphone murah berharga 1 jutaan.
Memang kalau disandingkan dengan Smartphone murah lainnya, Samsung terlihat biasa saja dibagian spesifikasinya namun kalau berbicara masalah kualitas dan nama tentu Samsung menjadi vendor yang jelas memikat para pembelinya di Indonesia. Bersaing dengan vendor lainnya yang tergolong baru bisa jadi hal yang mudah apalagi banderol harga Samsung Galaxy V Plus sangat murah.
Smartphone murah Samsung ini memang hanya diperuntukkan untuk kegiatan jejaring sosial dan multimedia yang tidak terlalu banyak dikarenakan ia hanya memiliki tenaga Dual Core dan RAM 512 MB. Walau begitu untuk anda yang memang hanya membutuhkan aktifitas standar seperti chatting, browsing agaknya Galaxy V Plus masih sangat bisa diandalkan. Ini sangat beralasan kalau anda melihat spesifikasi dan harga Samsung Galaxy V Plus di bawah ini.
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy V Plus | |
Ukuran & Berat | 121.4 x 62.9 x 10.7 mm, 123 gram |
Layar | TFT capacitive touchscreen, 16M colors, 4.0 inches (~59.6% screen-to-body ratio), 480 x 800 pixels (~233 ppi pixel density) |
SIM | Dual SIM (Micro-SIM) |
Kamera Depan | VGA |
Kamera Belakang | 3.15 MP, 2048 x 1536 pixels, LED flash, Geo-tagging |
Video | 480p@30fps |
Memori | 4 GB, microSD, up to 64 GB |
RAM | 512 MB |
OS | Android OS, v4.4.2 (KitKat) |
Prosessor | Dual-core 1.2 GHz |
Konektifitas | HSPA, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, GPS Yes, with A-GPS, GLONASS, microUSB v2.0 |
Sensor | Accelerometer |
Fitur |
|
Baterai | Li-Ion 1500 mAh |
Pilihan Warna | White, Black |
Dari desainnya, Samsung Galaxy V Plus tampak tebal dibagian sampingnya ini wajar mengingat ketebalannya Galaxy V Plus mencapai 10 mm lebih. Namun hal tersebut tidak mengurangi kenyamanan saat mengoperasikan HP Samsung ini. Dengan berat 123 gram saja, mengoperasikan HP tersebut dengan genggaman satu tangan sangatlah nyaman mengetik dengan satu tangan juga sangat mudah. Layar nya masih berjenis TFT Capacitive Touchscreen beresolusi 480 x 800 pixels yang tidak terlalu menawarkan banyak kelebihan, wajar jika melihat harga Samsung Galaxy V Plus yang murah.
Seperti yang kami ungkap sebelumnya bahwa Samsung Galaxy V Plus sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan browsing dan chatting para penggunanya dikarenakan ia sudah mendukung slot kartu dual sim berjenis microsim. Ia juga menyediakan konektivitas lengkap dari Wifi, Bluetooth, USB dan GPS untuk media petunjuk jalan para penggunanya agar tidak tersesat saat berliburan. Konektivitas internetnya juga cukup cepat karena sudah berada di jaringan 3G.
0 komentar:
Posting Komentar